Pengguna facebook di Indonesia semakin banyak. Bahkan, pengguna friendster pun mencoba beralih ke facebook. Bagi yang baru mencoba, mungkin agak kesulitan ketika menggunakannya. Ada yang bilang ribet, sulit menggunakannya, atau bikin pusing. Namun, bagi yang sudah terbiasa, mulai terlena dengan fitur-fitur yang diberikan olehnya. Kita bisa mengomentari semua aktivitas yang dilakukan oleh setiap pengguna. Misalnya, ketika mengganti status relationship dari single menjadi married, banyak yang ngasih selamat. Begitu juga sebaliknya, kalau ada yang mengubah statusnya dari married atau in relationship menjadi single, banyak yang menanyakan kebenaran statusnya tersebut. Bahkan, ada juga yang menyampaikan keprihatinannya.
Memang, ada juga yang cuma iseng mengubah-ubah setatusnya hanya untuk mendapat respon dari temannya. Terlepas dari semua itu, ada hal yang cukup menarik tapi jarang diketahui oleh pengguna facebook.
Ada sebuah fitur, yang nantinya akan bisa memperlihatkan riwayat status hubungan seseorang.
Jadi, bagi yang suka gonta-ganti pacar, bisa ketahuan kalau dia selalu mengubah statusnya di facebook. Apalagi kalau dia sempat menempelkan nama pasangan di statusnya.
Tidak semua orang ingin riwayat statusnya dilihat orang lain. Lalu, apakah ada cara menghilangkannya? Tentu saja ada. Jika Anda tidak ingin orang lain mengetahui riwayat status Anda, silakan ikuti langkah berikut ini.
- Klik Setting > Privacy Settings.
- Klik News Feed and Wall.
- Hilangkan ceklis pada Remove Relationship Status.
- Klik Save Changes.
Setelah perubahan ini, riwayat status Anda tidak akan terlihat orang lain.