Wednesday, 9 February 2011

Kita Kuasai Komputer

Enkripsi Untuk Keamanan Data Pada Jaringan

Salah satu hal yang penting dalam komunikasi menggunakan computer untuk menjamin kerahasian data adalah enkripsi. Enkripsi dalah sebuah proses yang melakukan perubahan sebuah kode dari yang bisa dimengerti menjadi sebuah kode yang tidak bisa dimengerti (tidak terbaca). Enkripsi dapat diartikan sebagai kode atau chiper. Sebuah sistem pengkodean menggunakan suatu table atau kamus yang telah didefinisikan untuk mengganti kata dari informasi atau yang merupakan bagian dari informasi yang dikirim. Sebuah chiper menggunakan suatu algoritma yang dapat mengkodekan semua aliran data (stream) bit dari sebuah pesan menjadi cryptogram yang tidak dimengerti (unitelligible). Karena teknik cipher merupakan suatu sistem yang telah siap untuk di automasi, maka teknik ini digunakan dalam sistem keamanan komputer dan network.

Pada bagian selanjutnya kita akan membahas berbagai macam teknik enkripsi yang biasa digunakan dalam sistem sekuriti dari sistem komputer dan network.

A. Enkripsi Konvensional.

Proses enkripsi ini dapat digambarkan sebagai berikut :

Plain teks -> Algoritma Enkripsi -> Cipher teks ->Algoritma Dekrispsi -> Plain teks
User A | | User B
|----------------------Kunci (Key) --------------------|
Gambar 1

Informasi asal yang dapat di mengerti di simbolkan oleh Plain teks, yang kemudian oleh algoritma Enkripsi diterjemahkan menjadi informasi yang tidak dapat untuk dimengerti yang disimbolkan dengan cipher teks. Proses enkripsi terdiri dari dua yaitu algoritma dan kunci. Kunci biasanya merupakan suatu string bit yang pendek yang mengontrol algoritma. Algoritma enkripsi akan menghasilkan hasil yang berbeda tergantung pada kunci yang digunakan. Mengubah kunci dari enkripsi akan mengubah output dari algortima enkripsi.

Sekali cipher teks telah dihasilkan, kemudian ditransmisikan. Pada bagian penerima selanjutnya cipher teks yang diterima diubah kembali ke plain teks dengan algoritma dan dan kunci yang sama.

Keamanan dari enkripsi konvensional bergantung pada beberapa faktor. Pertama algoritma enkripsi harus cukup kuat sehingga menjadikan sangat sulit untuk mendekripsi cipher teks dengan dasar cipher teks tersebut. Lebih jauh dari itu keamanan dari algoritma enkripsi konvensional bergantung pada kerahasian dari kuncinya bukan algoritmanya. Yaitu dengan asumsi bahwa adalah sangat tidak praktis untuk mendekripsikan informasi dengan dasar cipher teks dan pengetahuan tentang algoritma diskripsi / enkripsi. Atau dengan kata lain, kita tidak perlu menjaga kerahasiaan dari algoritma tetapi cukup dengan kerahasiaan kuncinya.

Masa Depan Jaringan Komputer
Apakah komputer di kantor atau di rumah Anda sudah terintegrasi ke dalam suatu jaringan? Banyak manfaat yang dapat diambil apabila komputer kita hubungkan dalam suatu jaringan baik jaringan lokal maupun jaringan global. Manfaat tersebut antara lain komputer bisa berkomunikasi antara satu dengan yang lainnya, bisa sharing data, sharing hardware seperti printer, CD-ROM, sharing Internet dan lain-lain.

Dengan sistem jaringan komputer Anda menjadi lebih nyaman, hemat biaya, dan mudah digunakan. Bahkan dengan sistem operasi terpopuler saat ini yaitu Microsoft Windows Vista, komputer Anda akan lebih mudah, lebih nyaman dan aman. Di samping itu walaupun sistem operasi yang digunakan berbeda-beda, namun dengan dipasangnya Microsoft Windows Vista di salah satu komputer semua akan disulap sehingga jaringan komputer Anda menjadi mudah dan dapat memanfaatkan berbagai keuntungan dari jaringan tersebut.

Mengapa Harus Jaringan

Ketika di Indonesia orang mulai ramai membicarakan komputer, kala itu kita belum terpikirkan bahwa suatu saat komputer bisa saling berhubungan antara satu dengan lainnya. Dan ketika itu juga kita belum membayangkan bahwa kita bisa saling bertukar data, informasi, sharing dokumen, sharing aplikasi dan lain-lain. Tetapi berkat teknologi kini sudah berubah, yang tadinya tidak mungkin menjadi mungkin, yang sebelumnya sangat mustahil kini menjadi kenyataan.

Kebutuhan jaringan komputer saat ini tidak hanya di lingkungan kantor saja, karena di lingkungan keluarga pun komputer yang dilengkapi dengan jaringan sudah menjadi kebutuhan. Hal ini disebabkan kebutuhan dan semakin murahnya piranti untuk itu. Sebagai contoh, untuk membangun jaringan di rumah untuk 3 unit komputer dengan sistem operasi Windows Vista, hardware yang dibutuhkan adalah 3 unit PC, 1 Unit printer, 1 buah Hub dan 1 buat modem serta satu line telpon. Dengan piranti tersebut kebutuhan jaringan sudah terpenuhi.

Seperti telah dijelaskan di atas bahwa saat ini komputer sudah berkembang pesat dalam kehidupan sehari-hari, makin banyak keluarga yang memiliki komputer lebih dari satu. Misalnya, Anda membawa sebuah notebook (laptop) yang dibawa ke rumah dari kantor dan di rumah memiliki sebuah komputer desktop untuk berselancar di Internet, kemudian anak-anak Anda mempunyai sebuah komputer untuk mengerjakan tugas-tugas sekolah dan bermain games. Kemudian pada saat yang bersamaan komputer-komputer tersebut akan digunakan untuk berinternet dan mencetak dokumen, bagaimana caranya? Dengan demikian home networking sangat diperlukan untuk mengatasi masalah tersebut. Selain itu dengan beberapa komputer akan membentuk suatu jaringan yang bisa digunakan untuk tukar menukar informasi, sharing hardware, sharing file dan sebagainya. Pokoknya semua kebutuhan informasi dengan sistem jaringan akan terpenuhi dengan mudah dan cepat.

Pemakaian Hardware Secara Bersama

Bukan hanya file yang dapat Anda pakai bersama-sama, Anda juga dapat memakai suatu printer atau Disk Drive, CD-ROM Drive dan lain-lain yang dipasang di salah satu komputer pada jaringan yang sama. Dengan mudahnya jika printer atau disk drive tersebut dihubungkan ke komputer Anda, atau Anda dapat memakai bersama-sama suatu koneksi Internet tunggal dengan seluruh komputer di kantor atau di rumah Anda. Karena seperti telah disebutkan di atas bahwa komputer-komputer pada suatu jaringan dapat memakai bersama-sama suatu informasi dan pheriferal, seperti modem, drive CD yang dapat merekam, dan printer, maka Anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk membeli lebih dari satu jenis hardware device di rumah Anda. Hal ini mengakibatkan pemakaian jaringan di rumah menjadi nyaman dan hemat biaya.

Keuntungan Jaringan Komputer

Dengan membuat atau mengimpelementasikan suatu jaringan di kantor atau rumah, Anda mengizinkan masing-masing komputer Anda memakai informasi dan hardware device bersama-sama dengan komputer-komputer lain. Anda juga bisa menciptakan cara-cara baru yang menyenangkan untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan orang.

Salah satu keuntungan dengan memasang jaringan di kantor atau di rumah antara lain bisa memakai koneksi Internet bersama-sama. Semua komputer pada jaringan dapat memakai bersama-sama satu koneksi Internet. Dengan demikian Anda akan menghemat biaya pemakaian pulsa telpon dan line telpon tentunya. Di samping itu tentu saja Anda juga cukup menggunakan satu ISP untuk semua komputer dalam suatu jaringan.

Keuntungan yang sangat umum dan sederhana adalah bisa menggunakan file dan folder bersama-sama. Dalam hal ini Anda dapat melihat, memodifikasi, dan mengcopi file yang disimpan di sebuah komputer yang berbeda di suatu jaringan yang sama.

Yang paling menguntungkan lagi adalah ketika Anda akan mencetak suatu dokumen. Dalam hal ini Anda bisa memanfaatkan satu printer untuk semua komputer yang ada dalam suatu jaringan. Tentu saja Anda tidak perlu membeli atau memindahkan printer dari satu komputer ke komputer lain. Ini berarti Anda sudah menghemat biaya untuk membeli printer.

Jika Anda sudah menggunakan Windows Vista dapat dengan mudah berkomunikasi dengan orang-orang lain. Karena Windows Vista menyediakan berbagai fasilitas yang sangat canggih. Dalam hal ini Anda dapat tetap berhubungan dengan teman sekerja melalui jaringan dan atau melalui Internet. Anda dapat memakai Microsoft Outlook Express untuk mengirimkan dan menerima surat elektronik atau e-mail di Internet. Tidak hanya itu Anda juga bisa berkomunikasi, sharing data, sharing dokumen dengan memanfaatkan Microsoft Windows Messenger.

Masa Depan Jaringan Komputer

Ketika jaringan komputer di kantor atau di rumah mulai diadakan muncul, fokusnya adalah pada pemakaian informasi bersama-sama di antara komputer-komputer. Manfaat yang paling utama adalah kita mampu mentransfer file-file di antara komputer-komputer tersebut. Seperti telah dijelaskan di muka bahwa pemakaian device bersama-sama seperti printer, device penyimpanan yang dapat dipindahkan, dan periferal komputer lainnya yang ditambahkan bahkan masih dianggap merupakan nilai tambah bagi suatu jaringan di kantor-kantor maupun di rumah.

Dengan semakin populer dan semakin banyaknya Games yang bisa digunakan dalam suatu Jaringan seperti Counter Strike, Battle Realms, dan lain-lain Home Networking atau Office Networking semakin dibutuhkan. Namun demikian, popularitas jaringan Internet akhir-akhir ini menghadirkan suatu bentuk hiburan komputer yang baru seperti Games Jaringan yang dimainkan oleh banyak pemain secara global. Beberapa games tersebut membolehkan Anda untuk bermain dengan orang-orang lain di sebuah jaringan di seluruh dunia.

Jaringan dengan Windows Vista

Jaringan komputer saat ini sudah menjadi kebutuhan. Coba Anda perhatikan Warnet mulai tumbuh subur, jaringan komputer di kantor- kantor mulai banyak digunakan. Beberapa waktu lalu kebanyakan para pemakai komputer yang menggunakan jaringan hanyalah perusahaan-perusahaan besar saja, namun ketika jumlah pemakaian untuk jaringan komputer di kantor kecil dan rumah mulai meningkat, permintaan untuk cara-cara yang sederhana dalam membuat jaringan juga meningkat. Untuk kebutuhan tersebut Microsoft sejak Windows 9x mulai menyediakan jaringan komputer secara workgroup. Dan sejak itulah pemakaian jaringan mulai memasyarakat.

Dengan hadirnya Microsoft Windows Vista yang menawarkan berbagai penyempurnaan yang signifikan dalam fitur jaringannya dan bisa dikatakan melebihi kemampuan versi-versi Windows sebelumnya, maka niat masyarakat untuk menggunakan komputer jaringan semakin meningkat ***.

Dengan Menggunakan Microsoft Windows Vista memungkinkan bagi pemakai Windows versi sebelumnya juga bisa memanfaatkan kecanggihan Windows Vista dalam suatu jaringan. Misalnya Anda memiliki satu komputer dengan Windows Vista, dan lainnya menggunakan Windows XP, maka Anda dapat dengan mudah menghubungkan komputer-komputer tersebut secara bersama-sama.

Pemasangan komputer dengan sistem operasi Microsoft Windows Vista ke dalam suatu jaringan tidak terlalu sulit. Karena Microsoft Windows Vista dengan Network Setup Wizard menuntun Anda menelusuri semua langkah dalam mensetting suatu jaringan. Tentu saja pekerjaan Anda dalam melakukan setting jaringan semakin mudah dengan fasilitas Wizard tersebut. Dalam hal ini Anda cukup menancapkan semua komputer ke dalam HUB atau Switch dan jadilah suatu jaringan sederhana yang handal.

Design by infinityskins.blogspot.com 2007-2008